Friday, May 11, 2018

Tujuan Model Pembelajaran Kooperatif Menurut Para Ahli

  IAN       Friday, May 11, 2018

Tujuan Model Pembelajaran Kooperatif Menurut Para Ahli - Model pembelajaran kooperatif ini bertujuan menciptakan situasi dimana keberhasilan individu ditentukan atau dipengaruhi oleh keberhasilan kelompoknya dan mengajarkan kepada siswa keterampilan kerjasama dan kolaborasi. Sehingga pembelajaran kooperatif memberikan peluang kepada siswa yang berbeda latar belakang dan kondisi untuk bekerja saling bergantung satu sama lain.

Model pembelajaran kooperatif dikembangkan untuk mencapai tiga tujuan pembelajaran penting. Menurut Depdiknas tujuan pertama pembelajaran kooperatif, yaitu meningkatkan hasil akademik, dengan meningkatkan kinerja siswa dalam tugas–tugas akademiknya. Hal ini sesuai dengan definisi yang diutarakan oleh Slavin yang dikutip oleh Taniredja et al (2011:60) Tujuan pembelajaran kooperatif berbeda dengan kelompok tradisional yang menerapkan sistem kompetensi, dimana keberhasilan individu diorientasikan pada kegagalan orang lain, sedangkan tujuan dari pembelajaran kooperatif adalah menciptakan situasi dimana keberhasilan individu ditentukan atau dipengaruhi oleh keberhasilan kelompoknya.

Tujuan Model Pembelajaran Kooperatif Menurut Para Ahli
Tujuan Model Pembelajaran Kooperatif Menurut Para Ahli
Dalam pembelajaran kooperatif siswa harus bekerjasama dalam kelompoknya untuk memecahkan masalah yang sulit. Hal ini didukung oleh Rusman, (2012 : 210) mengungkapkan tujuan penting lain dari pembelajaran kooperatif adalah untuk mengajarkan kepada siswa keterampilan kerjasama dan kolaborasi.

Keterampilan kerjasama dan kolaborasi sangat penting untuk diajarkan kepada siswa. Kerena akan melatih siswa saling menghargai satu dengan yang lainnya. Selain itu, siswa akan belajar untuk memecahkan masalah yang sulit secara bersama-sama. Hal ini didukung oleh Sutardi (2007 : 60). Bahwa tujuan pembelajaran kooperatif adalah :
  1. Membantu peserta didik memahami konsep-konsep yang sulit dimengerti siswa.
  2. Model struktur penghargaan kooperatif dapat meningkatkan penilaian siswa pada belajar akademik dan perubahan norma yang berhubungan dengan hasil belajar.
  3. Peserta didik cepat tanggap dalam belajar akan menjadi tutor.
  4. Mengajarkan kepada peserta didik keterampilan kerjasama dan kolaborasi.
  5. Meningkatkan kinerja peserta didik dalam tugas-tugas akademik.
Dalam pembelajaran kooperatif ada tiga tujuan untuk mencapainya, hal ini disampaikan oleh Ibrahim yang dikutip oleh Djamarah (2010 :359) menyatakan bahwa strategi pembelajaran kooperatif dikembangkan untuk mencapai setidak-tidaknya tiga tujuan pembelajaran, yaitu :
  1. Pembelajaran Kooperatif tidak hanya meliputi berbagai macam tujuan sosial, tetapi juga bertujuan untuk meningkatkan kinerja siswa dalam tugas-tugas akademik.
  2. Penerimaan yang luas terhadap orang yang berbeda menurut ras, budaya, kelas sosial, kemampuan maupun ketidak mampuan. Pembelajaran kooperatif memberikan peluang kepada siswa yang berbeda latar belakang dan kondisi untuk bekerja saling bergantung satu sama lain atas tugas-tugas bersama, dan melalui penggunaan struktur penghargaan kooperatif, belajar untuk menghargai satu sama lain.
  3. Pembelajaran kooperatif bertujuan mengajarkan pada siswa keterampilan kerja sama dan kolaborasi. Keterampilan ini penting karena banyak anak muda dan orang dewasa masih kurang dalam keterampilan sosial.
Selain itu juga terdapat tiga tujuan pembelajaran kooperatif yang harus dikembangkan yaitu hasil belajar akademik, penghargaan kelompok dan pertanggungjawaban individu. Hal ini diperkuat oleh Isjoni (2011:27) menyatakan bahwa pada dasarnya model pembelajaran kooperatif dikembangkan untuk mencapai setidak-tidaknya tiga tujuan pembelajaran, yaitu :
  1. Hasil belajar akademik: Disamping mengubah norma yang berhubungan dengan hasil belajar, pembelajaran kooperatif dapat memberi keuntungan, baik pada siswa kelompok bawah maupun kelompok atas yang bekerja sama menyelesaikan tugas-tugas akademik.
  2. Penghargaan kelompok: Pembelajaran kooperatif menggunakan tujuan-tujuan kelompok untuk memperoleh penghargaan kelompok, penghargaan kelompok di peroleh jika kelompok mencapai skor diatas kriteria yang ditentukan.
  3. Pertanggung jawaban individu: Keberhasilan kelompok tergantung dari pembelajaran individu dari semua anggota kelompok pertanggungjawaban tersebut menitik beratkan pada aktivitas anggota kelompok yang saling membantu dalam belajar.
DAFTAR PUSTAKA

Djamarah, Syaiful Bahri. 2010. Guru dan Anak Didik dalam Interaksi Edukatif. Jakarta: Rineka Cipta.
Isjoni. 2011. Cooperative Learning. Bandung: Alfabeta.
Rusman.2012. Model-model Pembelajaran. Jakarta: PT. Rajagrafindo Persada.
Sutardi, Didi. 2007. Pembaharuan dalam PMB di SD. Bandung: UPI Press.
Taniredja, Tukiran. 2011. Model-model Pembelajaran Inovatif. Bandung: Alfabeta.

logoblog

Thanks for reading Tujuan Model Pembelajaran Kooperatif Menurut Para Ahli

Previous
« Prev Post
Komentar Facebook
0 Komentar Blogger

No comments:

Post a Comment